der@zino Blog: Skype Bisa Akses Phonebook Pengguna Facebook

Pages

Friday, October 15, 2010

Skype Bisa Akses Phonebook Pengguna Facebook


Skype 5.0 versi penuh memungkinkan pengguna untuk mengakses phonebook Facebook mereka. Dari sini, pengguna bisa memanggil ke ponsel atau telepon tetap kontak-kontak mereka di jejaring sosial tersebut dari PC mereka langsung menggunakan Skype.

Jika ada teman-teman Facebook mereka yang juga menggunakan Skype, pengguna juga bisa ditelepon secara cuma-cuma lewat panggilan Skype-to-Skype.

Skype juga menawarkan pengguna yang men-download versi terbaru dari software itu uji coba gratis fitur group-calling mereka, yang saat ini juga masih dalam versi beta. Fungsi tersebut memungkinkan dua sampai sepuluh orang berpartisipasi dalam sebuah panggilan video dalam satu waktu.

Software juga akan secara otomatis memindahkan fokusnya ke orang yang berbicara pada panggilan tersebut. Skype menyebutkan, porsi panggilan video kini mencapai 40 persen dari keseluruhan panggilan Skype-to-Skype pada paruh pertama 2010.

Antarmuka layanan VoIP itu kini juga telah disederhanakan, dan ditambah dengan fungsi ‘automatic call recovery’ yang menurut Skype dapat membantu pengguna secara cepat menyambungkan kembali panggilan yang terganggu akibat masalah di koneksi internet.

“Skype memperbarui cara dalam membantu orang terhubung dengan orang dan komunitas yang penting bagi mereka,” kata Mike Bartlett, Director of Project Management Skype, seperti dikutip dari PC Advisor, 15 Oktober 2010. “Integrasi dengan Facebook memungkinkan lebih banyak kontak yang bisa dihubungi. Ini membuat Skype semakin bermanfaat,” ucapnya.

Sumber : VIVAnews

Related Post

2 comments:

  1. silaturahim bisa lebih sering

    ReplyDelete
  2. hai. thank's dah berkunjung di blog saya. btw saya g bisa masang banner atau link anda di blog saya. di karenakan anda tidak menyediakan link perantara tersebut yang bisa saya CoPas kedalam blog saya. segera hubungi saya jika banner/link blogroll anda telah ada. salam knal dari saya. Nanda. wss...

    ReplyDelete

Biasakan untuk menuliskan komentar setelah Anda membaca artikel.

FOLLOWERS

BLOG ARCHIEVES